INFO BANDUNG BARAT—Sejak 9 tahun lalu, setiap tanggal 10 Juni masyarakat Indonesia mulai memperingati Hari Media Sosial. Perayaan ini merupakan momen penting untuk menghargai dan mengakui peran besar media sosial dengan cara menyebarkan hal-hal positif di berbagai platform.
Sejarah Hari Media Sosial
Hari Media Sosial pertama kali dicetuskan oleh Handi Irawan D, seorang pengusaha pemilik Frontier Group. Gagasan ini muncul dari pemikirannya bahwa masyarakat Indonesia perlu ditingkatkan kesadaran dan edukasinya dalam penggunaan media sosial.
Dengan adanya peringatan ini, diharapkan penggunaan media sosial di Indonesia dapat memberikan dampak positif, baik bagi individu, masyarakat, maupun para pelaku usaha. Hari Media Sosial ini dirayakan dengan cara menyampaikan kabar baik apapun melalui semua akun media sosial yang kita miliki.
Bagi para pelaku usaha, Hari Media Sosial ini juga menjadi momen yang tepat untuk menunjukan apresiasi kepada pelanggan mereka. Mereka bisa menggunakan kesempatan ini untuk mengucapkan terima kasih, memberikan penawaran menarik, atau sekedar mengajak pelanggan dan pengikut media sosial untuk selalu melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi sesama.
Bercermin pada sejarahnya, media sosial muncul pertama kali pada 24 Mei 1844. Media sosial pada awalnya terdiri dari sekumpulan titik dan garis elektronik yang diketik pada mesin telegraf. Media sosial lahir sebagai alat bantu untuk mempermudah komunikasi.
Fungsi Media Sosial
Perkembangnnya begitu pesat hingga fungsinya bertambah satu per satu, mulai dari memuat berita-berita terkini hingga diciptakannya platform untuk para pekerja dewasa yang sedang mengembangkan karirnya.
Oleh karenanya, Hari Media Sosial diharapkan dapat menjadi pengingat bagi seluruh masyarakat Indonesia untuk melakukan dan menyebarkan hal-hal positif di media sosial agar apapun yang kita bagikan menjadi manfaat bagi lebih banyak orang lagi.
Selain itu, kebijaksanaan dalam penggunaan media sosial juga diperlukan. Kita harus bisa menempatkan diri di media sosial yang secara tidak langsung segala perilaku dan apapun yang kitabagikan akan menjangkau seluruh lapisan masyarakat baik di Indonesia maupun di seluruh dunia.